Senin, 26 Februari 2018

KODIM 1008/TANJUNG BERSAMA RATUSAN MASYARAKAT TABALONG PEDULI KEBERSIHAN LINGKUNGAN



   Tanjung, (26/02) telah dilaksanakan kegiatan hari Peduli Sampah Nasional Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan sekaligus Clean Up Tabalong Day 2018 dengan tema "Sayangi Bumi bersih dari sampah" bertempat di Tanjung Expo Center Mabuun. Turut mengambil bagian dalam kegiatan tersebut Dandim 1008/Tanjung yang diwakili oleh Pasi Ops Kodim 1008/Tanjung. Kurang lebih 600 undangan dan masyarakat berpartisipasi dalam kegiatan ini.
     “Ini merupakan ikhtiar besar dalam mewujudkan Tabalong bersih dan hijau. Gerakan yang berbasis partisipasi masyarakat dan kemitraan antara berbagai pihak untuk melakukan usaha terus menerus dan berkesinambungan dalam pengelolaan lingkungan hidup” Kata H. Zony Alfianoor dalam sambutannya.
   Peringatan Hari peduli sampah se Kalimantan Selatan ini dilaksanakan guna menumbuhkan rasa kepedulian terhadap seluruh aspek masyarakat khususnya wilayah kabupaten Tabalong terhadap kebersihan lingkungan. Diharapkan kegiatan seperti ini dilakukan bukan hanya setahun sekali akan tetapi harus kita lakukan lebih rutin lagi agar kebersihan lingkungan tertanam di diri seluruh masyarakat kab. Tabalong.

0 komentar:

Posting Komentar